Foto ini diambil sebelum tanki bocor. Menurut saya sih indah dan untuk setingpun tidak terlalu mahal. tumbuhan yang ada di dalamnya harganya 3000an. satu jenis yang harganya 5000an. dan ada beberapa tanaman yang seharusnya ditanam ditancapkan di dasar tapi saya ikatkan pada batang (percobaan). hidup juga akhirnya dan akarnya menjuntai kebawah, (jadi keliatan gimanaaa gitu).
Filter yang saya gunakan model undergravel DIY (do it yourself) pakai karbonet bekas auning, saya lubang2in pakai obeng untuk masuknya air ke bawah filter. biar mudahnya lihat gambar di bawah.
undergravel filter DIY
Bedanya saya tidak menggunaka airator pump. tapi hanya meggunakan head pump kemudian out flow (saluran keluar) saya lewatin uplift tube, menggunakan selang flexible (beli di tukang aquarium) yang saya masukkan lewat bawah tube.begini gambarnya.filter spons fungsinya untuk nyaring kotoran yang masih melayang (untuk anda, saya sarankan membuat yang rapi biar tidak malu-maluin klo ada tamu)
demikianlah pengalaman saya menjalani hobi baru dengan murah meriah. semoga manfaat.